Asnawi Mangkualam Selangkah Lagi Gabung Klub Papan Bawah K-League 2

BolaMilenia.com – Asnawi Mangkualam kencang dilaporkan akan segera menyeberang dari Ansan Greeners ke klub papan bawah K-League 2, Jeonnam Dragons. Kepindahan dia ke klub yang musim lalu finis di dasar klasemen tersebut ramai diperbincangkan di Korea.

Sebenarnya, kontrak Asnawi Mangkualam sendiri masih berjalan di Ansan hingga akhir musim 2023. Namun, belakangan disebut-sebut memang dia kencang dilaporkan menuju pintu keluar Ansan Greeners. Jeonnam tiba-tiba disebut berminat dengan jasa sang pemain.

Kabar mantan pemain PSM Makassar itu menyeberang ke Jeonnam Dragons dilaporkan oleh media Korea Selatan, Sports Chosun. Mereka mengklaim telah menerima konfirmasi valid tentang kepindangan sang pemain ke Jeonnam Dragons.

Saat ini, disebut Asnawi Mangkualam tengah berbicara empat mata dengan perwakilan Jeonnam Dragons terkait kontrak dan gaji. Setelah itu, dia akan melakukan tes medis dan diumumkan menjadi pemain anyar Jeonnam Dragons.

Asnawi Mangkualam Selangkah Lagi Gabung Klub Papan Bawah K-League 2

“Kami mendapatkan informasi dari seorang pejabat yang akrab dengan bursa transfer K-League. Dia mengatakan, Asnawi telah mengkonfirmasi kepindahan ke Jeonnam. Setelah tes medis, dia akan bergabung dengan tim Jeonnam di Changwon, tempat mereka berlatih.’ Jeonnam berhasil memperkuat sisi kanan yang menjadi perhatian melalui perekrutan Asnawi,” tulis Chosun.

Asnawi Mangkualam Dibutuhkan Pelatih Jeonnam

Asnawi Mangkualam pada musim keduanya selalu jadi andalan dengan terlibat dalam 26 pertandingan Ansan Greeners di KLeague 2. Bahkan, dia sukses mencatatkan dua gol dan dua assist untuk Ansan.

Berdasarkan performa tersebut, pemain timnas Indonesia itu juga dikaitkan dengan tim K League 1. Namun pelatih Jeonnam, Lee Jang-kwan yang mencoba beralih ke sepak bola yang agresif, mencari pemain sesuai kriterianya.

Selain Kang Min-soo, Ha-nam, dan Valdivia, dia mencari pemain yang akan memberi kekuatan pada sayap kanan. Nah, pemain Indonesia itu jadi jawabannya. “Asnawi kekuatannya adalah kecepatan cepat dan terobosan yang menyegarkan, masuk dalam daftar. Diia juga aktif pergi dan cocok untuk Jeonnam, yang menyamai sepak bola agresifnya,” tulis Chosun.

Related Articles

Stay Connected

225,636FansSuka
0PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan
- Advertisement -spot_img

Artikel Terbaru