Rabu, Juli 24, 2024
spot_img

Daftar Skuad Timnas Jepang untuk Hadapi Indonesia di Piala Asia 2023

BolaMilenia.com – JFA, atau Asosiasi Sepak Bola Jepang, resmi merilis daftar 26 pemain yang dipersiapkan untuk Piala Asia 2023 di Qatar. Menariknya, pelatih Hajime Moriyasu memutuskan tetap menyertakan pemain sayap Brighton & Hove Albion yang tengah cedera, Kaoru Mitoma, ke dalam daftar skuad timnas Jepang.

Mitoma sempat diragukan bisa tampil setelah pelatih Brighton, Roberto De Zerbi menyebut pemainnya tersebut mengalami cedera. De Zerbi menjelaskan cedera yang dialami Mitoma membutuhkan waktu pemulihan kira-kira 4-6 pekan atau sekitar satu setengah bulan.

“Kami kehilangan Kaoru sekitar enam pekan. Empat, lima, atau enam pekan. Saya pikir dia tidak akan bermain di Piala Asia bersama Jepang,” ujar De Zerbi dilansir dari Reuters.

Kondisi itu sempat membuat peluang Mitoma mulai tertutup untuk ikut membela Jepang di Qatar. Namun, Moriyasu tampaknya tetap membawa Mitoma sambil berharap pemain berusia 26 tahun ini sembuh di tengah turnamen.

Kaoru Mitoma Brighton & Hove Albion timnas Jepang - AFP
AFP

Selain Mitoma, Jepang juga akan diperkuat sejumlah pemain hebat lainnya seperti Wataru Endo (Liverpool) hingga Takefusa Kubo (Real Sociedad), yang kabarnya juga tengah cedera. Dari 26 daftar pemain yang dibawa Moriyasu, 21 orang di antaranya berkiprah di luar Jepang.

Sementara hanya ada lima pemain yang saat ini bermain di kompetisi Liga Jepang atau J League. Di Piala Asia 2023, timnas Jepang berada di Grup D bersama Irak, Vietnam, dan Indonesia.

Jepang akan menjalani laga pertama di Piala Asia menghadapi Vietnam pada 14 Januari. Lima hari berselang Skuad Samurai Biru akan bertemu Irak. Sementara laga Indonesia vs Jepang akan berlangsung 24 Januari.

DAFTAR SKUAD TIMNAS JEPANG DI PIALA ASIA 2023

KIPER
1 Daiya Maekawa (Vissel Kobe)
23 Zion Suzuki (Sint-Truiden VV/Belgium)
12 Taishi Brandon Nozawa (FC Tokyo)

BELAKANG
3 Shogo Taniguchi (Al Rayan SC/Qatar)
4 Ko Itakura (Borussia Mönchengladbach/Germany)
24 Tsuyoshi Watanabe (KAA Gent/Belgium)
19 Yuta Nakayama (Huddersfield Town FC/England)
15 Hiroki Machida (Union Saint Giroise/Belgium)
16 Seiya Maikuma (Cerezo Osaka)
22 Takehiro Tomiyasu (Arsenal/England)
21 Hiroki Ito (VfB Stuttgart/Germany)
2 Yukinari Sugawara (AZ Alkmaar/Netherlands)

TENGAH
6 Wataru Endo (Liverpool FC/England)
8 Takumi Minamino (AS Monaco/France)
5 Morita Hidemasa (Sporting CP/Portugal)
7 Kaoru Mitoma (Brighton & Hove Albion FC/England)
17 Reo Hatate (Celtic/Scotland)
10 Ritsu Doan (SC Freiburg/Germany)
26 Kaishu Sano (Kashima Antlers)

DEPAN
14 Junya Ito (Stade Reims/France)
18 Takuma Asano (VfL Bochum/ Germany)
25 Daizen Maeda (Celtic/Scotland)
9 Ayase Ueda (Feyenoord/Netherlands)
13 Keito Nakamura (Stade Reims/France)
20 Takefusa Kubo (Real・Sociedad/Spain)
11 Mao Hosoya (Kashiwa Reysol)

Related Articles

Stay Connected

225,636FansSuka
0PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan
- Advertisement -spot_img

Artikel Terbaru