Manajer Timnas U-22 Indonesia Minta Jangan Remehkan Filipina

BolaMilenia.com – Timnas U-22 Indonesia akan melawan Filipina pada laga pertama Grup A SEA Games 2023 di Stadion Nasional Morodok Techno, Phnom Penh, Sabtu (29/4/2023). Manajer timnas U-22 Indonesia, Sumardji, memberikan sebuah pesan kepada anak-anak asuhnya jelang melawan Filipina.

Sumardji meminta para pemain timnas U-22 Indonesia jangan meremehkan Filipina. Ia ingin Marselino Ferdinan dkk tetap fokus dalam pertandingan demi mendapatkan kemenangan.

Sumardji sudah mengetahui karakter permainan dari Filipina. Menurutnya, The Azkals diperkuat beberapa pemain naturalisasi.

Salah satu pemain naturalisasi yang memperkuat Filipina adalah Santiago Colminas Rublico. Dia adalah pesepakbola yang bermain sebagai bek kanan dan memperkuat klub Spanyol, Atletico Madrid U-18.

“Kalau Filipina, kami tahu mereka banyak dihuni pemain naturalisasi. Kami juga tahu bagaimana permainan Filipina di setiap SEA Games. Mereka selalu bermain bagus.”

“Tapi kami harus tetap percaya diri. Kami tidak boleh meremehkan Filipina dan anak-anak fokus dalam pertandingan,” kata Sumardji.

Prediksi Manajer Timnas U-22 Indonesia

Marselino Ferdinan, Timnas U-22 Indonesia - PSSI
PSSI

Sumardji berharap timnas U-22 Indonesia bisa mendapatkan menang melawan Filipina. Witan Sulaeman dkk wajib meraih kemenangan meskipun tidak mudah.

Kata Sumardji, laga pertama pasti akan berjalan sulit. Mental para pemain akan diuji apakah bisa menunjukan performa bagus atau tidak.

“Insya Allah kami bisa mendapatkan hasil bagus. Kalau prediksi saya, semoga kami bisa mendapatkan hasil yang bagus. Saya minta doanya dari masyarakat Indonesia,” tutup Sumardji.

Related Articles

Stay Connected

225,636FansSuka
0PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan
- Advertisement -spot_img

Artikel Terbaru