Hasil Liga Champions: Setelah 8 Tahun, Milan Lolos Lagi ke Babak Knock Out

BolaMilenia.com – AC Milan akhirnya menemani langkah Chelsea melaju ke babak 16-besar Liga Champions 2022-23. Di partai terakhir Grup E, Kamis (3/11) dini hari WIB, I Rosonerri berhasil mengalahkan RB Salzburg dengan skor meyakinkan 4-0.

Lolosnya Milan ke fase knock-out Liga Champions musim ini mengakhiri penantian panjang mereka selama delapan tahun. Pasalnya, terakhir kali I Rosonerri melaju ke babak 16-besar Liga Champions terjadi di tahun 2014 silam.

“Ini adalah malam yang kami harapkan. Kami ingin menunjukkaan bahwa kami lebih baik dari Liga Champions musim sebelumnya. Kami adalah tim yang ambisius dan kita akan lihat apa yang akan terjadi berikutnya,” kata pelatih AC Milan, Stefano Pioli dikutip dari laman resmi UEFA.

Bomber veteran Milan, Olivier Giroud menjadi bintang di pertandingan tersebut. Pemain berpaspor Prancis mencatatkan dua gol serta dua assists. Rade Krunic dan Junior Messias melengkapi pesta gol Milan di pertandingan ini.

Olivier Giroud AC Milan Liga Champions
UEFA

“Kami tetap rendah hati dan akan menikmati hasil ini. Kemudian kami akan melihat siapa lawan kami nanti di babak 16-besar. Pertandingan yang luar biasa untuk para penggemar kami!” ungkap Giroud.

“Saya selalu ingin mencetak gol dan saya tidak melakukannya di beberapa laga. Jadi ini sangat bagus untuk kepercayaann diri saya,” sambung pemain bernomor punggung 9 tersebut.

Tak hanya membawa Milan menang dan lolos ke fase knock-out, Giroud juga menorehkan catatan apik lainnya. Pemain yang didatangkan dari Chelsea ini menjadi pemain tertua Milan yang bisa mencatatkan dua gol di ajang Liga Champions, setelah Filippo Inzaghi pada November 2010 silam.

UEFA

Sementara itu di pertandingan lainnya, Chelsea yang sudah memastikan diri sebagai Juara Grup E tetap meraih poin penuh. Kemenangan ini membuat Chelsea menjadi tim keenam sepanjang sejarah Liga Champions yang berhasil mencatatkan 100 kemenangan.

The Blues bangkit dari ketertinggalan untuk mengalahkan Dinamo Zagreb dengan skor 2-1. Raheem Sterling dan Denis Zakaria menjadi pencetak gol The Blues. Sementara gol Dinamo dibuat oleh Bruno Petkovic.

Related Articles

Stay Connected

225,636FansSuka
0PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan
- Advertisement -spot_img

Artikel Terbaru