Liga Champions: Bayern Bungkam PSG, Milan Sikat Tottenham

BolaMilenia.com – Hasil Liga Champions 2022/2023 dini hari tadi antara PSG vs Bayern Munchen pada Rabu 15 Februari 2023 ditutup dengan skor akhir 1-0 buat tim tamu. Sementara AC Milan sikat Tottenham Hotspur dengan skor serupa.

Gol tunggal Kingsley Coman di Parc des Princes membuat Bayern Muenchen menang dan unggul agregat dari PSG di leg pertama 16 besar Liga Champions 2022/2023.

Dengan hasil ini, Bayern Muenchen sudah satu langkah lolos ke babak delapan besar. Sebab, leg kedua dimainkan di kandang Muenchen di Allianz Arena pada 9 Maret 2023.

Dalam laga ini cukup menarik disaksikan karena PSG menurunkan starting XI tanpa Kylian Mbappe. Lionel Messi dan Neymar diduetkan untuk formasi 4-4-2, sedangkan Warren Zaire-Emery yang tampil ciamik belakangan jadi pilihan utama pelatih Christopher Galtier. Sementara itu, Bayern memakai formasi standar mereka 4-2-3-1.

PSG kalah 0-1 di Parc des Princes, dan harapan untuk lolos ke delapan besar semakin berat saja. Sebaliknya, Bayern kini bisa sedikit nyaman menatap leg kedua pada 9 Maret 2023 di Allianz Arena.

AC Milan 1-0 Tottenham

champions League

Dalam pertandingan lain, hasil Liga Champions antara AC Milan vs Tottenham berakhir dengan skor 1-0. Gol cepat Brahim Diaz (7′) jadi kunci kemenangan Rossoneri atas Spurs di Stadion San Siro, Rabu (15/2).

Sepanjang babak pertama, Tottenham mampu meladeni AC Milan, terutama sejak mereka kebobolan dengan cara terburuk. Kiper Fraser Forster sebenarnya sudah melakukan dua penyelamatan beruntun atas aksi Theo Hernandez dan Diaz, tetapi tidak ada penyelamatan ketiga, saat Diaz mengirim tandukan jarak dekat.

Kedudukan 1-0 itu berlanjut pada paruh kedua. Tottenham yang cukup mengancam dari set piece, nyaris saja semakin ketinggalan dalam 2 momen beruntun. Menit 78, berawal dari umpan silang Rafael Leao, Olivier Giroud mengirim bola kepada Charles De Ketelaere. Namun, tandukan sang pemain Belgia luput.

Pada akhirnya, AC Milan mampu mengamankan kemenangan penting 1-0. Ini jadi modal Rossoneri sebelum bertandang ke London pada 9 Maret 2023 mendatang.

Related Articles

Stay Connected

225,636FansSuka
0PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan
- Advertisement -spot_img

Artikel Terbaru