Dewa United Serius Ingin Datangkan Egy Maulana Vikri

BolaMilenia.com – Pemain Timnas Indonesia, Egy Maulana Vikri dikabarkan tidak akan melanjutkan kariernya di Eropa. Dia diisukan bakal kembali ke Tanah Air dan memperkuat klub Liga 1, Dewa United.

Klub promosi Liga 1 itu serius untuk mendatangkan jebolan pemain Timnas U-19 itu.

Hal itu dikonfirmasi oleh Chief Executive Officer (CEO) Dewa United FC, Ardian Satya Negara pada Jumat (27/1/2023).

Egy saat ini sedang dalam status bebas transfer. Pemain kelahiran Medan itu telah putus kontrak dengan klub Slovakia, FC ViOn Zlate Motavce, akhir tahun lalu.

Rumor Egy akan bergabung di Liga 1 pun kembali mengemuka. Terlebih winger 22 tahun itu sempat kedapatan berlatih bareng klub amatir di Medan, PS Asam Kumbang beberapa hari lalu.

Klub tersebut diketahui merupakan binaan sang ayah, Syarifuddin. PS Asam Kumbang juga sempat menjadi wadah Egy sebelum bergabung dengan SKO Ragunan 2013 lalu.

Rumor Egy bergabung dengan Dewa United pun ramai beredar di media sosial. Hal itu nyatanya dikonfirmasi oleh Ardian selaku CEO klub.

Namun sejauh ini publik masih menantikan rilis resmi dari pihak klub. Menarik untuk melihat kelanjutan kabar tersebut.

Iya serius. Nanti tunggu press release dari Dewa United ya,” ujar Ardian, Jumat (27/1/2023).

Egy belum pernah berkarier di Liga 1. Dewa United akan menjadi tim Liga 1 pertama yang akan dibela Egy jika benar resmi bergabung

Kabar tersebut cukup menghebohkan pubik Tanah Air. Pemain yang kerap dijuluki ‘Messi Indonesia’ itu pun diharapkan bisa bersinar di Indonesia.

Related Articles

Stay Connected

225,636FansSuka
0PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan
- Advertisement -spot_img

Artikel Terbaru