Hasil Liga 1: PSM Makassar Tutup Liga 1 dengan Kemenangan

BolaMilenia.com – PSM Makassar sukses mengalahkan Borneo FC pada pekan terakhir Liga 1 musim 2022/2023. Hasil ini melengkapi pesta juara Juku Eja di kandang.

Laga pamungkas PSM Makassar melawan Borneo FC berlangsung di Stadion Gelora BJ Habibie, Parepare, Minggu (16/4/2023) malam WIB. PSM memenangkan laga ini dengan skor 3-0. Tiga gol PSM dicetak oleh Sayuri bersaudara pada menit ke-12 dan 31, serta Wiljan Pluim pada menit ke-60.

Kemenangan ini mempertegas posisi PSM Makassar sebagai juara Liga 1 musim 2022/2023. Juku Eja mengakhiri kompetisi Liga 1 dengan perolehan poin 75 dari 34 laga. Sementara itu Borneo FC finish di peringkat ke-4 dengan koleksi 57 poin.

Jalannya Pertandingan PSM Makassar vs Borneo FC

Sejatinya PSM Makassar tidak banyak memegang bola sejak awal babak pertama. Akan tetapi, pasukan Bernardo Tavares mampu memanfaat peluang yang ada dan menghasilkan gol pada menit ke-12. Gol ini lahir dari tendangan akurat Yance Sayuri.

Setelah unggul satu gol, pertahanan PSM semakin mendapat tekanan dari pemain Borneo FC. Berbagai peluang berhasil mereka ciptakan. Salah satu peluang bagus dari Borneo FC lahir melalui kaki Jonathan Bustos pada menit ke-23. Sepakannya yang mengarah ke gawang berhasil diamankan oleh kiper PSM.

Terus mendapat tekanan, PSM justru menambah keunggulan pada menit ke-32 melalui Yakob Sayuri. Ia mampu memaksimalkan umpan datar dari Wiljan Pluim dengan sangat baik. Skor 2-0 untuk PSM bertahan hingga babak pertama selesai.

Memasuki 45 menit kedua, Tim Pesut Etam masih mendominasi pertandingan. Mereka terus berupaya mencari gol balasan.

Sayangnya di tengah upaya mencari gol penyeimbang, Borneo FC justru kembali kebobolan. Kali ini gawang yang dikawal oleh Angga Saputra berhasil dibobol oleh Wiljan Pluim. Pemain asal Belanda tersebut menanduk bola ke arah gawang Borneo FC setelah mendapatkan umpan manis dari tendangan penjuru Yance Sayuri.

Hingga babak kedua berakhir, skor tetap 3-0 untuk keunggulan PSM Makassar. Ini menjadi pesta yang sempurna untuk PSM setelah menjuarai Liga 1 musim 2022/2023.

Related Articles

Stay Connected

225,636FansSuka
0PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan
- Advertisement -spot_img

Artikel Terbaru