Chelsea Gagal Menang, Potter: Sabar!

BolaMilenia.com – Manajer Chelsea, Graham Potter meminta para fans untuk sabar untuk melihat The Blues tampil apik dengan sederet pemain baru. Teranyar, The Blues hanya bisa bermain imbang tanpa gol melawan Fulham.

Seperti diketahui, Chelsea baru saja menghabiskan hampir 600 juta poundsterling untuk belanja pemain di dua jendela transfer. Salah satunya, mendatangkan Enzo Fernandez yang menjadi pemain termahal sepanjang sejarah Liga Inggris.

“Para pemain baru bersama-sama dalam waktu yang singkat. Saat ini kami ada dalam babak yang berbeda, ada pemain yang baru pulih dari cedera dan ada yang baru saja datang,” kata Potter seperti dilansir dari BBC.

“Kami perlu waktu untuk mengotrol semuanya. Yang kami belum dapatkan adalah koneksi, kelancaran dalam bermain, dan juga kepercayaan diri antara satu pemain dan pemain lain,” sambung Potter.

Enzo Fernandez, Chelsea vs Fulham, Liga Inggris 2022-23 - Twitter @Squawka
Twitter @Squawka

Lebih lanjut Potter mengatakan, hal utama yang saat ini harus dilakukan seluruh skuat adalah bekerja sama. Pasalnya, hampir sebagian besar pemain baru bermain bersama untuk pertama kalinya.

“Semua soal bekerja bersama-sama. Ketika pemain kembali dari cedera, mereka tidak berada di lapangan latihan. Begitu pula dengan para pemain baru. Ini semua tentang menyamakan pola pikir dan bekerja dalam grup,” sambung Potter.

Mantan Manajer Brighton & Hove Albion ini menyebut, jika apa yang dilakukan Chelsea di dua bursa transfer lalu adalah untuk masa depan. Hal itu bisa dilihat dari usia para pemain yang didatangkan The Blues.

“Keputusan yang kami ambil di bursa transfer, Anda bisa melihat dari usia pemain yang kami datangkan. Kami akan menjadi tim yang sangat bagus,” pungkasnya.

Related Articles

Stay Connected

225,636FansSuka
0PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan
- Advertisement -spot_img

Artikel Terbaru