Hasil Chelsea vs Liverpool Imbang Tanpa Gol

BolaMilenia.com – Hasil Chelsea vs Liverpool dalam lanjutan Liga Inggris 2022-23 berakhir imbang, Rabu (5/4) dini hari. Bermain di Stamford Bridge, kedua tim bermain seri tanpa gol.

Chelsea sebetulnya lebih dominan di laga ini ketimbang Liverpool. Peluang yang mereka catatkan mencapai 1,98, tetapi peluang-peluang emas itu terbuang percuma.

Chelsea bahkan punya dua gol yang tidak disahkan. Pertama gol Reece James karena posisi Enzo Fernandez sebelumnya sudah offside. Kedua Kai Havertz yang melakukan handball sebelum mencetak gol.

Liverpool mengancan di menit ke-19 didahului dengan umpan terobosan kepada Darwin Nunez yang disapu oleh kiper Kepa. Bola sapuan yang tidak sempurna disambut Jordan Henderson dengan tendangan first-time. Namun, tendangannya membentur pemain Chelsea.

Jelang akhir babak pertama, Livepool punya dua peluang dari luar kotak penalti. Darwin Nunez (43′) dan Joe Gomez (45’+2) melepas tendangan jarak jauh yang akurat yang memaksa Kepa jatuh bangun mengamankan gawang.

Chelsea dan Liverpool kesulitan menciptakan peluang di babak kedua. Walaupun berusaha bermain direct, kualitas serangan di sepertiga akhir jadi kendala.

Chelsea vs Liverpool - sky Sports 1
Sky Sports

Chelsea yang sangat disayangkan gagal mencetak gol. Padahal, The Blues menciptakan sampai 11 tembakan dengan xG senilai 1,98. Itu berarti Chelsea harusnya mencetak dua gol, tetapi tidak ada yang jadi gol.

Sedangkan Liverpool sedikit tertolong. Dua gol Chelsea tidak disahkan yang membuat mereka pulang dengan satu poin.

Dengan hasil ini, Liverpool tertahan di peringkat ke-8 dengan 43 poin. Chelsea masih berada di peringkat ke-11 dengan 39 poin.

Susunan Pemain Chelsea vs Liverpool

Chelsea (3-4-3): Kepa Arrizabalaga; Wesley Fofana, Kalidou Koulibaly, Marc Cucurella; Reece James, Enzo Fernandez, N’Golo Kante (Conor Gallagher 70′), Ben Chilwell (Mykhailo Mudryk 78′); Kai Havertz, Joao Felix (Raheem Sterling 85′), Mateo Kovacic.

Pelatih: Bruno Saltor (interim)

Liverpool (4-3-3): Alisson; Joe Gomez, Ibrahima Konate, Joel Matip, Konstantinos Tsimikas (Andrew Robertson 65′); Curtis Jones (ames Milner 79′), Fabinho, Jordan Henderson; Diogo Jota, Roberto Firmino (Mohamed Salah 65′), Darwin Nunez (Cody Gakpo 79′).

Pelatih: Jurgen Klopp

Related Articles

Stay Connected

225,636FansSuka
0PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan
- Advertisement -spot_img

Artikel Terbaru