Liga Italia: Roma Tembus 3 Besar, Atalanta Kalah di Markas Sassuolo

BolaMilenia.com – AS Roma berhasil menggusur Lazio dan AC Milan di papan klasemen sementara Liga Italia 2022-23 setelah menang atas Empoli. Di tempat lain, Atalanta harus menerima kekalahan dari tim papan bawah Sassuolo di lanjutan Liga Italia pekan ke-21.

Roma hanya membutuhkan waktu enam menit untuk langsung unggul dua gol atas Empoli. Anak-anak asuh Jose Mourinho sukses mencetak gol pembuka saat laga baru berjalan dua menit, dan gol kedua empat menit kemudian.

Kedua gol tersebut merupakan hasil kreasi seorang Paulo Dybala dari sepak pojok. Assist pertamanya dimanfaatkan oleh Roger Ibanez, dan kemudian Tammy Abraham. Kedua pemain itu mencetak gol lewat sundulan kepala.

Terakhir kali Roma berhasil mencetak dua gol dalam enam menit awal laga, terjadi 23 tahun yang lalu. Jika dilihat secara keseluruhan, ini adalah kelima kalinya sepanjang sejarah klub, dua gol tercipta hanya dalam tempo enam menit.

Paulo Dybala, Roma vs Empoli, Liga Italia 2022-23 - Tuttosport
Tuttosport

Setelah dua gol cepat, pertandingan berjalan dengan tempo yang tinggi. Kedua tim sama-sama terus menciptakan peluang. Akan tetapi, tak ada lagi gol tambahan tercipta, karena masing-masing penjaga gawang tampil begitu apik.

Kemenangan yang membawa Roma naik ke posisi ketiga dengan raihan 40 poin dari 21 pertandingan. Bagi Empoli, mereka tetap berada di papan tengah, tepatnya di posisi ke-10 dengan koleksi 26 angka.

Sassuolo Kembali Jadi Pembunuh Tim Papan Atas

Sassuolo vs Atalanta, Liga Italia 2022-23 - Goal
Goal

Di tempat lain, Atalanta menjadi korban berikutnya dari Sassuolo. Setelah pada pekan sebelumnya, Sassuolo berhasil mengalahkan tim papan atas lainnya, yakni AC Milan dengan skor 5-2.

Menang atas Atalanta, setelah di pekan sebelumnya mengalahkan Milan merupakan sejarah tersendiri bagi Sassuolo. Untuk pertama kalinya sepanjang sejarah, mereka menang secara beruntun atas tim penghuni empat besar.

Sassuolo unggul dari segi jumlah pemain sejak menit ke-30. Joakin Maehle diusir wasit setelah melihat VAR dan menganggap pelanggaran yang dilakukan pemain Denmark tersebut tak cukup diganjar kartu kuning.

Meski unggul jumlah pemain, gol Sassuolo baru hadir di babak kedua, tepatnya pada menit ke-55. Armand Lauriente mencetak gol apik, yang diawali dengan pergerakan dari sisi kanan pertahanan Atalanta.

Hasil 1-0 bertahan hingga laga usai. Kehilangan angka membuat Atalanta tak bergerak dari posisi enam klasemen, dengan koleksi 38 angka dari 21 laga. Sementara Sassuolo masih terpaku di posisi ke-15 dengan 23 poin dari 21 pertandingan.

Related Articles

Stay Connected

225,636FansSuka
0PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan
- Advertisement -spot_img

Artikel Terbaru