Pemain Inter Milan 2023: Dihuni Banyak Pemain Berpengalaman

BolaMilenia.com – Daftar pemain Inter Milan 2023 cukup banyak yang berstatus sebagai pemain berpengalaman. Beberapa bahkan ada yang sudah lama berseragam Nerazzurri. Kehadiran pemain berpengalaman ini membuat skuad Inter Milan menjadi lebih solid. Sebab mereka mampu mengayomi pemain muda dengan baik.

Pemain Inter Milan 2023 yang Berpengalaman

Samir Handanovic

Sejak bergabung pada musim 2012/2013, Samir Handanovic langsung menjadi pilihan utama. Saat itu ia menjadi pengganti Julio Cesar. Hingga musim lalu, mantan pemain Udinese tersebut masih menjadi pilihan utama.

Samir Handanovic/Football Italia

Di musim ini, pemain berusia 38 tahun tersebut lebih banyak duduk di bangku cadangan. Posisinya mulai digantikan oleh kiper asal Kamerun, Andre Onana.

Stefan de Vrij

Di usia yang sudah menginjak 31 tahun, Stefan de Vrij masih menjadi salah satu yang terbaik di lini belakanga Inter Milan. Ia bergabung dengan Nerazzrri pada musim 2018/2019. Selama berseragam Inter Milan, De Vrij sudah mempersembahkan empat gelar untuk tim Kota Milan tersebut, juara Liga Italia, Piala Italia, dan dua gelar Piala Super Italia.

Francesco Acerbi

Francesco Acerbi/Football Italia

Francesco Acerbi merupakan pemain pinjaman Inter Milan dari Lazio. Ia pindah ke Inter Milan pada musim 2022/2023. Di usia yang sudah 35 tahun, Acerbi masih mendapatkan kepercayaan dari Inzaghi. Bahkan pemain kelahiran Vizzolo Predabissi ini masuk dalam skuad Timnas Italia yang meraih gelar Juara Piala Eropa 2020.

Danilo D’Ambrosio

Danilo D’Ambrosio termasuk salah satu pemain yang sudah lama berseragam Inter Milan. Ia bergabung dengan Nerazzurri pada musim 2013/2014. Saat itu ia masih berusia 26 tahun. Memasuki musim ke-10 bersama Inter Milan, D’Ambrosio mulai jarang mendapat tempat di lini belakang. Ia lebih sering berada di bangku cadangan.

Matteo Darmian

Pemain kelahiran Legnano, Italia ini cukup sering berpindah-pindah klub. Ia bahkan pernah berseragam Manchester United selama kurang lebih empat musim. Setelah dari Man United, Matteo Darmian sempat bergabung dengan Parma. Kemudian dari Parma ia sering dipinjamkan ke Inter Milan, hingga akhirnya dibeli Nerazzurri pada musim 2021/2022.

Pada musim ini, pemain berusia 33 tahun ini cukup banyak mendapatkan menit bermain bersama Inter Milan. Ia sudah mencatatkan 31 kali penampilan di semua kompetisi pada musim ini.

Marcelo Brozovic

Marcelo Brozovic/Football Italia

Bisa dibilang pemain berkebangsaan Kroasia ini adalah jantung lini tengah Inter Milan. Ia memiliki peran yang cukup krusial di skuad utama Inter. Di usia yang sudah menginjak kepala tiga, Brozivic masih menjadi andalan Simone Inzaghi, bahkan beberapa tim besar Eropa ada tertarik untuk menggunakan jasanya.

Henrikh Mkhitaryan

Inter Milan mendapatkan Henrikh Mkhitaryan pada musim 2022/2023 dengan status bebas transfer dari AS Roma. Meskipun sudah berusia 34 tahun, manajemen Inter Milan masih percaya kepada mantan pemain Arsenal ini.

Edin Dzeko

Sama dengan Mkhitaryan, Edin Dzeko juga dipinang Inter Milan dari AS Roma. Bedanya mantan Pemain Manchester City ini tidak berstatus bebas transfer.

Walaupun Edin Dzeko sudah tidak muda lagi, namun ia masih menjadi mesin gol Inter Milan. Ia menjadi tandem yang baik bagi Lautaro Martinez.

Edin Dzeko, Inter vs Milan, Piala Super Italia 2022 - Twitter @Inter
Inter

Related Articles

Stay Connected

225,636FansSuka
0PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan
- Advertisement -spot_img

Artikel Terbaru