Copa Del Rey: Real Madrid Selamat dari Lubang Jarum, Barcelona Menang Besar

BolaMilenia.com – Dua raksasa Liga Spanyol, Real Madrid dan Barcelona sama-sama lolos ke babak perempat final Copa del Rey 2022-23. Namun, keduanya menjalani dua laga yang berbeda di babak 16-besar.

El Real harus berjibaku di markas Villarreal hingga akhir-akhir pertandingan. Sementara itu, Barca menang dengan sangat nyaman, meski bermain di kandang tim divisi ketiga Liga Spanyol, AD Ceuta.

Meski tertinggal dua gol hingga menit ke-56, Real Madrid mampu bangkit dan memenangi laga dengan skor 3-2. Ini merupakan kemenangan pertama Real Madrid di kandang Villarreal sejak Februari 2017 lalu.

Laga baru berjalan empat menit, Etienne Capoue berhasil membawa Villarreal unggul. Setelah itu, Real Madrid menguasai jalannya laga, tapi kembali kebobolan lewat Samuel Chukwueze tiga menit sebelum babak pertama usai.

Ancelotti melakukan perubahan di babak kedua dengan memasukkan Dani Ceballos dan Marco Asensio. hasilnya, Ceballos memberikan assist untuk Vinicius Junior pada menit ke-57.

Villarreal vs Real Madrid, Copa del Rey 2022-23 - El Espanol
El Espanol

Eder Militao mencetak gol pada menit ke-69 yang mengubah keadaan kembali menjadi sama kuat. Ini merupakan gol perdana Militao untuk El Real yang dicetak dengan kaki. Sebelumnya, tujuh yang dicetak pemain Brasil ini selalu hadir dari sundulan kepala.

Ceballos benar-benar menjawab kepercayaan Ancelotti dengan baik. Setelah memberikan assist untuk gol Vinicius, giliran dirinya sendiri yang mencetak gol. Ceballos mencetak gol pada menit ke-86 yang memastikan kemenangan El Real.

Ini merupakan pertama kalinya Ceballos mencetak gol dan assist untuk Real Madrid di satu pertandingan yang sama. Hal yang belum pernah dilakukan Ceballos, dari 89 laga sebelumnya.

Barcelona Bantai Ceuta

Ceuta vs Barcelona, Copa del Rey 2022-23 - Keepup
Keepup

Di tempat lain, Barcelona menang telak atas tuan rumah AD Ceuta dengan skor 5-0. Kemenangan yang mempertahankan kesempurnaan Barca saat berlaga di kota Ceuta di ajang Copa del Rey.

Secara total, El Barca sudah bermain empat kali di Ceuta, yakni pada 1943, 2001, 2010, dan 2023. Hasilnya, Barcelona selalu berhasil membawa pulang kemenangan.

Hasil 5-0 di kandang lawan juga memperbaiki catatan pertahanan Barcelona. Untuk pertama kalinya sejak Januari 2021, El Barca mencatatkan clean sheet di kandang lawan pada ajang Copa del Rey.

Robert Lewandowski mencetak dua gol untuk Barcelona di laga tersebut. Sementara tiga gol lainnya dicetak Raphinha, Ansu Fati, dan Franck Kessie.

Related Articles

Stay Connected

225,636FansSuka
0PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan
- Advertisement -spot_img

Artikel Terbaru