Indra Sjafri Bicara Kesempatan Pemain Timnas U-20 Indonesia Bermain di SEA Games 2023

BolaMilenia.com – Pelatih timnas U-22 Indonesia, Indra Sjafri, berbicara tentang kesempatan pemain timnas U-20 Indonesia untuk tampil di SEA Games 2023. Ada dua pemain timnas U-20 Indonesia yang dipercaya Indra Sjafri untuk membela timnas U-22 Indonesia di SEA Games 2023.

Pemain tersebut adalah Muhammad Ferarri dan Marselino Ferdinan. Meski berusia muda, dua pemain itu sempat membela timnas Indonesia senior di bawah asuhan Shin Tae-yong.

Ferarri juga bek inti di Persija Jakarta yang tampil di Liga 1 2022/2023. Adapun Marselino kini membela klub Belgia, KMSK Deinze.

Menurut Indra Sjafri, semua pemain termasuk Ferarri dan Marselino mempunyai kesempatan yang sama untuk membela timnas U-22 Indonesia di SEA Games 2023. Indra Sjafri tidak pandang bulu.

“Iya dong. Kalau tidak dimainkan, kenapa harus dibawa. Pasti semua pemain punya kesempatan yang sama. 20 pemain yang saya bawa itu semuanya pemain inti,” ucap Indra Sjafri.

Jadwal Padat Timnas U-22 Indonesia di SEA Games 2023

Timnas U-22 Indonesia akan menjalani jadwal pada di babak penyisihan Grup A SEA Games 2023. Skuad Garuda Muda tergabung bersama Kamboja, Myanmar, Filipina, dan Timor Leste.

Laga pertama, timnas U-22 Indonesia akan bertemu Filipina pada 29 April 2023. Laga kedua berjumpa Filipina pada 4 Mei 2023.

Laga ketiga, Rizky Ridho dkk melawan Timor Leste pada 7 Mei 2023. Terakhir, timnas U-22 Indonesia bersua Kamboja pada 10 Mei 2023.

Timnas U-22 Indonesia sudah berangkat ke Kamboja pada Selasa (25/4/2023), pukul 04.30 WIB. Adapun timnas U-22 Indonesia dituntut meraih medali emas di ajang multi event terbesar se Asia Tenggara itu.

“Kami akan melakoni pertandingan yang padat. Kami pasti akan melakukan rotasi untuk menentukan 11 pemain terbaik,” kata Indra Sjafri.

Related Articles

Stay Connected

225,636FansSuka
0PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan
- Advertisement -spot_img

Artikel Terbaru