Shin Tae-yong: Permainan Timnas Indonesia akan Keren

BolaMilenia.com – Shin Tae-yong menjamin permainan timnas Indonesia akan keren saat mentas di Piala AFF 2022. Makanya, dia berharap para suporter timnas bisa mendukung secara langsung saat bertarung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK).

Shin Tae-yong saat ini sedang terus menggojlok timnas Indonesia. Dia memfokuskan level kebugaran para pemain agar dapat fit menatap Piala AFF 2022. Apalagi mayoritas pemain berasal dari klub Liga 1 yang sedang tidak berkompetisi dalam dua bulan terakhir karena Tragedi Kanjuruhan.

Piala AFF 2022 sendiri tinggal menghitung hari. Timnas Indonesia sendiri akan menghadapi Thailand, Filipina, Kamboja, Brunei Darussalam di Grup A. Pasukan Shin Tae-yong itu kebagian melawan Thailand dan Kamboja pada pertandingan kandang.

Shin Tae-yong: Permainan Timnas Indonesia akan Keren
PSSI

Pada laga kandang itu, Shin Tae-yong berharap suporter timnas Indonesia bisa memenuhi SUGBK untuk memberikan teror kepada Kamboja dan Thailand. Dia pun menjanjikan permainan yang cantik buat suporter.

“Kami sedang mempersiapkan Piala AFF kali ini dengan target juara. Dan pertandingan kandang kami akan diadakan di SUGBK, Jakarta. Sangatlah penting kami menjadi satu untuk juara,” tulis Shin Tae-yong dalam Instagram pribadinya.

“Saya akan membalas budi dengan pertandingan yang keren dan tidak mengecewakan jika masyarakat Indonesia dan para fans sepak bola Indonesia datang ke stadion dengan penuh kursi stadion tanpa terkecuali. Saya benar-benar mohon dukungannya yang penuh untuk timnas Indonesia. Terima kasih banyak,” tuntas mantan nakhoda timnas Korea Selatan itu.

Related Articles

Stay Connected

225,636FansSuka
0PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan
- Advertisement -spot_img

Artikel Terbaru