Real Madrid Pincang di Kandang RB Leipzig

Bolamilenia.com – Kabar buruk menghampiri Real Madrid jelang lawatan ke markas RB Leipzig pada matchday 5 Liga Champions, Rabu (26/10) WIB. Tiga pemain andalan Los Blancos, yakni Karim Benzema, Luka Modric, dan Federico Valverde, bakal absen.

Benzema dan Modric dinyatakan hampir pasti tak bisa tampil lantaran cedera. Sementara, kondisi Valverde masih diragukan, tapi besar kemungkinan juga tak akan diturunkan.

Kondisi itu jelas tak bagus untuk Madrid yang tengah berjuang mengamankan posisi puncak klasemen grup F. Namun, pelatih Carlo Ancelotti justru bersikap tenang dan tak mengambil pusing absennya ketiga pemain.

“Tentu saja para pemain berpikir untuk mencapai dalam kondisi terbaik. Tapi, ada juga dalam kondisi baik ketika anda telah bermain secara teratur,” kata Ancelotti, seperti dilansir Bolamilenia.com dari rilis klub.

Hasil Liga Spanyol, Real Madrid vs Sevilla, Luka Modric - Foto Twitter @realmadrid
Foto Twitter @realmadrid

Saat ini, Real Madrid sudah dipastikan lolos ke babak 16 besar Liga Champions. Hanya saja, posisi puncak klasemen grup masih belum aman. Meski begitu, Ancelotti enggan memaksakan ketiga pemain untuk tampil. Apalagi perjalanan musim ini masih panjang baik di Liga Champions atau di Liga Spanyol.

“Kami tidak mau mengambil risiko pada momen penting seperti ini. Lebih baik kehilangan Karim atau Modric untuk satu pertandingan daripada satu bulan. Begitulah cara kami mengelola situasi seperti ini,” lanjut pelatih asal Italia tersebut.

Mengandalkan performa yang masih positif, Ancelotti bertekad menutup dua pertandingan terakhir di grup F dengan raihan kemenangan. Sejauh ini, Los Blancos mencatat 3 kemenangan dan sekali seri dari 4 pertandingan. Satu-satuya hasil imbang adalah ketika bertandang ke markas Shakhtar Donetsk pada matchday 4.

“Target kami adalah bisa finis di puncak klasemen grup. Kami punya kesempatan untuk melakukannya. Jadi, kami harus menampilkan performa yang bagus untuk bisa melaju. Ini adalah periode yang sangat intens dengan pertandingan semakin padat,” bilang dia.

Related Articles

Stay Connected

225,636FansSuka
0PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan
- Advertisement -spot_img

Artikel Terbaru