Sudah 3 Uji Coba, Luis Milla Masih Sulit Nilai Kekuatan Persib

BolaMilenia.com – Pelatih Persib Bandung, Luis Milla mengaku masih sulit mengukur kekuatan tim asuhannya untuk Liga 1 musim 2023-24. Padahal, Maung Bandung sudah menjalani tiga laga ujicoba.

Persib sudah melakukan uji tanding, yang semuanya digelar di Bandung. Tiga tim yang menjadi lawan uji tanding Maung Bandung adalah Persib U-21, Bandung United, dan Dewa United.

“Sekarang masih sulit untuk memberikan penilaian. Tapi, pemain sudah bekerja dengan sangat baik dan menampilkan sikap yang juga baik,” ungkap Milla seperti dilansir dari laman resmi Persib.

“Termasuk ketika para pemain mulai berpikir untuk bermain secara kolektif. Pemain-pemain seperti inilah yang saya inginkan,” lanjut pria asal Spanyol tersebut.

Lebih lanjut Milla mewanti-wanti para penggawan Persib. Menurut eks pelatih Timnas Indonesia tersebut, setiap individu harus memperjuangkan tempatnya di skuat inti Maung Bandung di musim kompetisi mendatang.

“Pemain harus berjuang mendapatkan satu tempat karena hanya 11 pemain yang bertanding, bukan 32. Untuk saat ini, akan lebih baik lagi bagi pemain untuk terus bekerja,” pungkasnya.

Persib Lanjutkan Persiapan ke Yogyakarta

Setelah melakukan latihan di markasnya, Persib akan melanjutkan persiapan Liga 1 musim depan ke Yogyakarta. Milla pun mengaku sudah merencanakan beberapa laga uji tanding di Kota Pelajar tersebut.

Meski begitu, belum diketahui secara pasti akan melawan siapa saja Persib saat tur pra-musim ke Yogyakarta. Sementara Liga 1 musim 2022-23 sendiri akan mulai bergulir pada Juli mendatang.

Related Articles

Stay Connected

225,636FansSuka
0PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan
- Advertisement -spot_img

Artikel Terbaru