Sederet Fakta Menarik Soal Laga Pembuka Liga Inggris 2023-24

BolaMilenia.com – Jadwal pertandingan Liga Inggris untuk musim 2023-24 sudah dirilis. Di pekan pembuka, tersaji beberapa laga seru, seperti duel dua juara antara Burnley vs Man City dan big match Chelsea vs Liverpool.

Berbicara soal laga pembuka di musim baru, ternyata tersaji beberapa catatan statistik menarik. Apa saja catatan tersebut? Simak catatan tersebut, seperti dilansir dari Opta.

  • Juara bertahan Liga Inggris akan menghadapi tim promosi untuk pertama kali sejak 2020-21 (Liverpool 4-3 Leeds)
  • Terakhir kali juara bertahan Liga Inggris bermain tandang di laga pembuka melawan tim promosi terjadi pada 2016-17, sang juara bertahan kalah (Hull City 2-1 Leicester)
  • Vincent Kompany jadi pelatih ketiga yang menjalani debut di Liga Inggris melawan Pep Guardiola. Dua pelatih sebelumnya selalu kalah (Unai Emery, Arsenal kalah 0-2 dan Mark Hudson, Huddersfield kalah 0-3)
Gakpo Stones, Man City vs Liverpool, Liga Inggris - The Liverpool Offside
The Liverpool Offside
  • Manchester United memulai musim baru bermain di kandang sendiri untuk 7 musim beruntun, catatan terpanjang dibanding tim-tim lain
  • Liverpool tak pernah kalah di partai pembuka musim baru di 10 musim terakhir (8 menang & 2 imbang), rentetan terpanjang dibanding tim-tim lain
  • Luton akan menjadi tim ke-51 yang tampil di Premier League. Dua dari tiga debutan terakhir meraih kemenangan di partai perdana mereka (Huddersfield di 2017 dan Brentford di 2021)
  • Mohamed Salah selalu mencetak gol di partai pembuka musim selama 6 musim bermain untuk Liverpool dengan catatan 8 gol

Related Articles

Stay Connected

225,636FansSuka
0PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan
- Advertisement -spot_img

Artikel Terbaru