Menanti Respons Man United Atas Wawancara Cristiano Ronaldo

BolaMilenia.com – Mega Bintang milik Manchester United, Cristiano Ronaldo membuat geger setelah menjalani sesi wawancara dengan salah satu jurnalis kenamaan di Inggris, Piers Morgan. CR7 secara blak-blakan mengutarakan apa yang dia rasakan selama kembali berseragam Man United.

Apa yang telah dilakukan Ronaldo tentu membuat banyak pihak terkejut. Meski begitu, pihak klub belum memberikan respons yang konkret atas apa yang dilakukan pemain asal Portugal tersebut.

Manchester United sadar akan pemberitaan di media terkait wawancara Critiano Ronaldo. Klub akan mempertimbangkan untuk merespons setelah semua fakta-fakta terkumpul,” tulis pernyataan resmi klub.

“Fokus klub tetap untuk mempersiapkan paruh kedua musim dan melanjutkan momentum, percaya akan kebersamaan yang dibangun para pemain, manajer, staff, dan fans,” sambung pernyataan tersebut.

Cristiano Ronaldo Man United
Daily Express

Seperti diketahui, dalam wawancara bersama Piers Morgan, Ronaldo menyasar hampir semua pihak yang ada di klub, tak terkecuali sang manajer, Erik ten Hag. Menurut Ronaldo, dirinya enggan menaruh hormat pada Ten Hag karena sang manajer pun melakukan hal yang sama.

Selain itu, hal lain yang paling disorot adalah kondisi markas latihan klub saat ini. Ronaldo mengatakan, Carrington tidak berubah sama sekali sejak dirinya meninggalkan Man United ke Real Madrid pada 2009 lalu. Tak ada perubahan yang membuat klub sulit bersaing di jajaran klub papan atas.

Hingga tulisan ini dibuat, banyak spekulasi terkait sikap yang akan diambil Man United. Ada yang berpendapat bahwa Man United akan mencarikan klub baru untuk sang pemain di Januari nanti, tanpa meminta sedikitpun uang transfer. Bahkan ada pula yang mengatakan kontrak Ronaldo akan diputus oleh pihak klub.

Kita nantikan, bagaimana perseteruan antara Cristiano Ronaldo vs Man United ini akan berakhir.

Related Articles

Stay Connected

225,636FansSuka
0PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan
- Advertisement -spot_img

Artikel Terbaru