Jadwal Timnas U-23 Indonesia di Piala AFF U-23 2023

BolaMilenia.com – AFF secara resmi merilis jadwal pertandingan Piala AFF U-23 2023. Timnas U-23 Indonesia akan berlaga dalam turnamen tersebut.

Semula, Piala AFF U-23 2023 akan digelar pada 31 Oktober sampai 12 November 2023. Namun, Konfederasi Sepak Bola Asia Tenggara itu memutuskan memajukan pertandingan tersebut menjadi 17 sampai 26 Agustus 2023.

Untuk lokasi pertandingan, AFF masih menunjuk Thailand menjadi tuan rumah. Adapun timnas U-23 Indonesia tergabung ke dalam Grup B bersama Timor Leste dan Malaysia.

Grup A diisi oleh Thailand, Kamboja, Brunei Darussalam, dan Myanmar. Untuk Grup C ada Vietna, Filipina, dan Laos.

Timnas U-23 Indonesia akan memulai perjalanan dengan melawan Malaysia pada 18 Agustus 2023. Dua hari kemudian, skuad asuhan Indra Sjafri itu akan melawan Timor Leste.

Untuk laga semifinal akan digelar pada 24 Agustus 2023. Sedangkan untuk laga final akan dilakukan pada 26 Agustus 2023.

Juara Piala AFF U-23 sebelumnya adalah Vietnam. Vietnam menang usai mengalahkan Thailand dengan skor 1-0 di partai puncak.

Timnas U-23 Indonesia sempat menjadi juara pada edisi 2019. Kala itu, Garuda Muda sukses menumbangkan Thailand dengan skor 2-1.

Jadwal Timnas U-23 Indonesia di Piala AFF U-23 2023

18 Agustus 2023 – Timnas U-23 Indonesia Vs Malaysia

20 Agustus 2023 – Timnas U-23 Indonesia Vs Timor Leste

24 Agustus 2023 – Semifinal

26 Agustus 2023 – Final

PSSI Yakin dengan Timnas U-23 Indonesia

Erick Thohir pawai - PSSI
PSSI

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, berharap timnas U-23 Indonesia bisa memberikan yang terbaik di ajang tersebut. Terlebih, timnas U-23 Indonesia datang dengan status juara SEA Games 2023 Kamboja.

Mantan Ketua KOI itu ingin Marselino Ferdinan dkk bisa bermain maksimal. Siapapun lawan yang akan dihadapi, timnas U-23 Indonesia harus menang.

“Saya optimistis, sebab atmosfer sepakbola Indonesia yang sedang baik seusai meraih emas SEA Games akan memberikan energi positif untuk meraih hasil terbaik sehingga bisa lolos ke putaran final,” ujar Erick Thohir.

Related Articles

Stay Connected

225,636FansSuka
0PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan
- Advertisement -spot_img

Artikel Terbaru