Timnas U-22 Indonesia: Nick dan Rendy Punya Ambisi Ikut SEA Games 2023

BolaMilenia.com – Timnas U-22 Indonesia proyeksi SEA Games 2023 dihiasi banyak wajah baru salah satunya adalah Nick Coby da Costa Numberi. Selain itu juga ada Rendy Juliansyah yang comeback.

Nick sudah bergabung dalam latihan perdana di Lapangan A Senayan, Jakarta, Rabu (1/3) sore. Sesi latihan itu diikuti oleh 28 pemain dari total 34 yang dipanggil oleh pelatih Timnas U-22 Indonesia, Indra Sjafri.

Bagi Nick, ini merupakan kesempatan langka. Pemain Bekasi FC City tersebut bertekad untuk menunjukkan performa maksimal di setiap latihan.

“Latihan tadi menurut saya dengan intensitas tinggi. Karena tidak ada kompetisi (liga 2) saya tetap melakukan latihan individu. Bersyukur dapat dipanggil ke timnas. Saya akan berusaha sekuat tenaga agar bisa memperkuat tim ini,” kata Nick.

Sementara itu, pemain asal Persik Kediri, Rendy Juliansyah, senang karena bisa kembali ke tim nasional. Sudah cukup lama bagi dirinya tidak kembali berbaju Merah Putih.

Timnas Sea Games 2023 - PSSI
PSSI

Rendy berharap bisa memberikan medali emas jika dipercaya masuk skuad Garuda Nusantara di SEA Games 2023 Kamboja yang berlangsung Mei nanti.

“Pastinya saya sangat senang bisa kembali bergabung dengan tim nasional. Saya akan berjuang dalam tim, supaya bisa lolos dan menghantarkan tim jadi juara SEA Games,” ujar Rendy.

SEA Games 2023 akan berlangsung di Kamboja pada Mei mendatang. Ini bukan kali pertama Indra Sjafri memimpin tim nasional di kejuaraan tersebut.

Seharusnya, Shin Tae-yong bertanggung jawab dengan tim ini. Namun, juru formasi asal Korea Selatan itu harus fokus bersama Timnas Indonesia U-20 untuk Piala Dunia U-20 2023.

Related Articles

Stay Connected

225,636FansSuka
0PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan
- Advertisement -spot_img

Artikel Terbaru