Stadion Kanjuruhan akan Diratakan dengan Tanah

BolaMilenia.com – Markas Arema FC, Stadion Kanjuruhan, rencananya akan dirobohkan dan dibangun ulang oleh pemerintah. Presiden Joko Widodo menilai hal ini merupakan salah satu cara pemerintah memperbaiki kualitas stadion.

Kualitas Stadion Kanjuruhan memang sempat dipertanyakan pascaterjadinya insiden memilukan pada 1 Oktober lalu. Pintu keluar yang tak sesuai dengan kapasitas suporter disinyalir menjadi salah satu penyebab jatuhnya ratusan korban meninggal dunia dalam Tragedi Kanjuruhan.

Apalagi, markas Arema FC itu disebut terakhir diverifikasi oleh PT Liga Indonesia Baru pada 2020-21. Presiden Jokowi pun akhirnya menyebut kalau stadion tersebut bakalan diratakan sebelum dibangun kembali.

Stadion Kanjuruhan akan Diratakan dengan Tanah
Setkab

“Tadi saya sampaikan dan FIFA mengapresiasi untuk Stadion Kanjuruhan di Malang kita robohkan dan kita bangun kembali sesuai standar FIFA. Khususnya Stadion Kanjuruhan di Malang akan ditangani langsung oleh pemerintah pusat,” ungkap Presiden Jokowi.

Presiden Jokowi menyebut nantinya Stadion Kanjuruhan akan menjadi contoh stadion-stadion lain di Indonesia dalam standarisasi terkait fasilitas dan mitigasi bencana. “Nantinya Kanjuruhan akan menjadi contoh standar stadion-stadion dengan fasilitas yang baik,” lanjut Jokowi.

“Juga menjamin keselamatan para penonton maupun pemain dan juga untuk suporter,” tutup orang nomor satu di Indonesia tersebut.

Related Articles

Stay Connected

225,636FansSuka
0PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan
- Advertisement -spot_img

Artikel Terbaru